Tips

Perhiasan yang Wajib Dimiliki Wanita agar Terlihat Cantik

×

Perhiasan yang Wajib Dimiliki Wanita agar Terlihat Cantik

Sebarkan artikel ini
Perhiasan yang Wajib Dimiliki Wanita agar Terlihat Cantik

Fashion adalah tentang pilihan dan memilih perlengkapan outfit membuat seorang wanita merasa seperti ratu. Begitu juga dengan pilihan perhiasan untuk pelengkap penampilan. Dari jaman dahulu perhiasan merupakan cara wanita mengekspresikan diri, juga jadi cara menjadi cantik dan menarik.

Perhiasan memiliki arti penting untuk melengkapi kecantikan seorang wanita. Jadi tidaklah mengherankan jika kotak perhiasan wanita adalah bagian penting dari lemari pakaiannya. Berikut tips tampil menarik dengan 5 perhiasan yang harus dimiliki wanita.Perhiasan yang Wajib Dimiliki Wanita agar Terlihat Cantik

1. Kalung Emas

Kalung emas adalah perhiasan klasik yang bisa dikenakan setiap wanita. Aksesori ini adalah yang paling sempurna untuk menonjolkan pakaian, baik untuk event formal atau kasual. Pilihan model kalung emas yang sederhana bisa jadi cara menjadi cantik dengan tampilan yang lebih elegan.

Secara universal emas diterima sebagai logam mulia dan untuk itu mengenakan kalung emas tidak akan pernah ketinggalan zaman. Mengoleksi perhiasan kalung emas wanita juga cukup berharga, suatu saat akan dapat diwariskan pada anak cucu sebagai bagian tradisi yang diturunkan keluarga.

2. Anting Mutiara

Anting mutiara adalah perhiasan klasik abadi yang akan matching dikenakan dengan apa saja. Anting mutiara akan tetap terlihat anggun saat digunakan sebagai perhiasan sehari-hari, atau saat dikenakan untuk melengkapi busana mewah untuk acara pesta.

Mutiara memiliki warna yang bervariasi, pilihan ini tentunya tergantung dari selera pemakaianya. Tetapi mutiara warna putih akan lebih fleksibel untuk dipadukan dengan berbagai busana dan aksesoris lain. Dengan perpaduan yang sesuai akan membuat tampilan lebih cantik dan menarik.

3. Batu Permata

Batu permata merupakan salah satu sumber daya alam yang paling populer untuk digunakan dalam pembuatan perhiasan. Perhiasan ini memiliki variasi dalam warna dan bentuk. Salah satu trend fashion terbesar saat ini adalah mengenakan perhiasan dengan batu permata berwarna cerah.

Warna batu permata akan menghidupkan perlengkapan lain yang dikenakan. Pilihan warna yang beragam bisa dicocokan dengan koleksi pakaian. Untuk tampilan yang lebih modis bisa memadu-padankan warna yang senada.

4. Bros Emas

Keindahan dan kelangkaan emas yang berkilau memberikan kesan mewah pada siapapun yang mengenakannya. Bahkan perancang busana dari Christian Dior hingga Dolce & Gabbana juga menggunakan aksen emas untuk menciptakan desain mewah serta memberi efek berkilau.

Bros emas merupakan salah satu perhiasan klasik yang wajib dimiliki wanita. Aksesoris ini sangat cocok untuk yang ingin menambahkan kesan bling-bling pada pakaian. Selain juga akan lebih menghidupkan seluruh outfit yang dikenakan dengan pilihan model yang paling sesuai.

5. Jam Tangan Kasual

Jam tangan mungkin kedengaran seperti aksesoris yang kurang penting. Tetapi perhiasan ini merupakan perlengkapan sempurna untuk gaya hidup mereka yang punya gaya hidup sibuk. Aksesoris sederhana ini akan cocok dipadukan dengan pakaian apa pun serta fungsional.

Jam tangan kasual merupakan aksesori yang paling sempurna untuk segala acara dan dipakai sehari-hari untuk melengkapi berbagai gaya busana. Sebaiknya pilih bahan yang tahan karat, emas atau perak. Pilihan tali juga tergantung selera ada tali kulit, logam, silikon atau karet.

Penutup

Koleksi perhiasan bisa jadi sebagai salah satu tips tampil menarik. Dengan memiliki perhiasan yang wajib dimiliki kaum wanita di atas, tentunya bisa jadi pilihan cara tampil cantik dan menarik setiap hari. Karena perhiasan adalah aksesori klasik yang dapat membuat pakaian apa pun bersinar.